Selasa, 07 Desember 2010

MUTIARA SUCI (hikayat ki Achmad)

Adalah seorang laki-laki yg punya kegemaran sabung ayam,mabok,judi dan berbuatonar
Hingga lambat laun harta benda habis untuk kesenangan dia,sampai istri dan anaknya terlantar kelaparan adalah Achmad anak simata wayangnya yg berumur 12th karena kelaparan yg sangat selalu mengeluh pada ibunya ..dan sang ibu menenangkan Achmad
"Minumlah yg banyak mad,mungkin dengan minum bisa mengurangi rasa lapar itu," ujar ibunya memandang hiba pada Achmad

Suatu hari Achmad melihat orang memancing ,dan dia berpikir bila dengan memancing bisa dapatkan uang dan membeli beras untuk makan ibu dan bapaknya.
2 tahun lamanya dia memancing sehingga 2 tahun lamanya sampai suatu sa'at dia bertemu dengan seorang santri
"Asalamualaikum.."
Achmad tak tau harus jawab apa karena dari kecil tak pernah sekolah apalagi pendidikan Agama.
"siapa nama antum??"
"Nama saya Achmad..!"
"Saya perhatikan antum memancing tiap hari,dari pagi sampai sore tak pernah libur walau barang sehari pun,"
"ya..betul..!!.karena kalau saya tidak memancing,ibu dan bapak saya tidak makan."
"Apakah antum akan terus begini,apakah tidak ada minat antum untuk belajar tentang agama??."
"Apakah belajar itu pak??"
"Belajar adalah mencari kepandaian dan membuang kebodohan,"
"Apa manfa'at belajar untuk saya??."
"Manfa'at belajar agama adalah untuk bekal dalam hidup di dunia dan akhiratmu nanti."
Sang santri membujuk sambil menepuk pundak Achmad

"Minta izinlah pada bapak ibumu ,saya tunggu di tempat pesantren saya," sang santri berujar sambil berlalu


Selepas magrib menjelang malam Achmad menyampaikan maksud hati yg berkeinginan untuk menimba ilmu di pesantren,mulanya ibu dan bapaknya keberatan tapi melihat kemauan Achmad yg begitu besar Akhirnya kedua orang tuanya mengizinkan walau dengan berat hati ...(bersambung..)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar